Makna dan Penggunaan Bahasa pada Ceramah Ustaz Adi Hidayat: “Antara Berilmu dan Beramal”

Authors

  • Muthia Reiha Nurfadilah Universitas Islam Bandung
  • Fathia Rizki Zahra Ratu Sania Universitas Islam Bandung

Keywords:

Makna, idiolek, penggunaan bahasa, ceramah

Abstract

Dalam Al Qur’an ada dua kata yang tidak pernah terpisahkan, yaitu iman dan amal shaleh. Pada saat sekarang ini banyak seorang muslim yang mengaku beriman tetapi tidak mengerjakan amal shaleh secara berkelanjutan. Seolah-olah keimanan hanya dijadikan topeng untuk meraih keuntungan tertentu. Padahal iman dan Amal Shaleh merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan karena apabila salah satu dari keduanya tiada maka kesempurnaan dari salah satunya akan berkurang. Iman tanpa amal itu hampa sedangkan amal tanpa iman itu percuma. Iman adalah fondasi sedangkan amal adalah implementasi. Apabila kita berfikir ataupun bertindak hanya mementingkan diri sendiri, maka rizki dari Allah Swt akan di sempitkan, maka dari itu sebaiknya kita berfikir dan bertindak jangan hanya untuk diri sendiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui maksud dari “Makna ceramah Ust Adi Hidayat “Antara Berilmu dan Beramal”. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif. Metode kualitatif adalah metode yang menggunakan riset kepustakaan. Secara garis besar Berilmu yaitu memiliki pengetahuan atau kepandaian, orang berilmu berarti orang yang memiliki pengetahuan atau kepandaian dan Beramal adalah perbuatan atau pekerjaan baik yang mendatangkan manfaat bagi diri juga orang lain yang dilaksanakan sesuai syariat dengan penuh keikhlasan.

Downloads

Published

2022-09-25

How to Cite

Muthia Reiha Nurfadilah, & Fathia Rizki Zahra Ratu Sania. (2022). Makna dan Penggunaan Bahasa pada Ceramah Ustaz Adi Hidayat: “Antara Berilmu dan Beramal”. Concept: Journal of Social Humanities and Education, 1(3), 12–18. Retrieved from https://journal-stiayappimakassar.ac.id/index.php/Concept/article/view/36

Similar Articles

1 2 3 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.